Membutuhkan Bantuan?   Hubungi Kami   0819 0866 7870
  • Lokasi
  • Tangerang, Indonesia

Ingin menjadi sukarelawan?


Knitted Knockers Indonesia

Knitted Knockers Indonesia adalah Perkumpulan Relawan Perajut Payudara Artifisial Indonesia. Yang berperan aktif untuk membantu para perempuan di Indonesia yang telah menjalani Mastectomy/Lumpectomy agar memiliki keseimbangan dan lebih percaya diri.

MISI KAMI :
Menghubungkan antara Perajut dan Breast Cancer Survivors. Menggerakan hati Perajut di Indonesia untuk berpartisipasi menyumbangkan bakat dan waktunya membuat Rajutan Knockers bagi Breast Cancer Survivor.


Baca selengkapnya

Knockers Terkirim

0

Relawan

0

Mitra

0

FAQ’s

  • Apa itu Rajutan Knockers?

    Rajutan Knocker adalah rajutan prostetik/berbetuk payudara yang lembut, ringan dan sangat yang sangat nyaman digunakan oleh wanita yang telah menjalani mastektomi/lumpektomi.

  • Informasi apa yang perlu saya berikan untuk memesan rajutan knocker?

    Dalam website ini telah kami lampirkan link untuk Permintaan Knockers. Kami membutuhkan nama lengkap, alamat lengkap untuk pengiriman, nomor yang bisa dihubungi untuk konfirmasi, ukuran bra (misalnya 34C) dan lain-lain sesuai yang tercantum dalam formulir permintaan knockers. Tidak ada perbedaan knockers untuk kanan atau kiri payudara yang sudah mastektomi/lumpektomi. Dan setiap permintaan akan diproses dan dihubungi langsung melalui nomor yang telah disampaikan kepada kami.

  • Berapa lama untuk menerima rajutan knockers saya?

    Jadwal pengiriman rajutan knocker adalah 2x dalam seminggu melalui kurir yang ditunjuk, sehingga knockers sampai di tujuan tergantung dari kurir atau 2 – 5 hari dari tanggal pengiriman. Bilamana jumlah permintaan meningkat, mungkin akan membutuhkan waktu yang lebih lama. Jika Anda belum menerima rajutan knocker dalam waktu 2 minggu, jangan ragu untuk menghubungi kami.

  • Dapatkah rajutan knocker cocok untuk payudara yang tidak rata atau menyusut karena lumpektomi?

    Ya, rajutan knocker sangat bisa disesuaikan. Anda dapat menyesuaikan dengan cara mengeluarkan sebagian isian knocker dan/atau geser isian ke area yang dibutuhkan agar sesuai dengan bentuk yang diinginkan.

Testimonial